Banyak tuntutan sosial anak muda di era digital ini yang membuat kita merasa FOMO alias takut jadi orang yang ketinggalan, yang akhirnya bikin minder dalam pergaulan. Misalnya saat teman kita sudah mencicipi jajanan viral terbaru atau mengunjungi club teranyar di Bali. Meski kita tahu semua itu perlu biaya, tak jarang dibela-belain untuk ikut trennya. Wah, padahal sebenernya akan lebih bijak kalau kita punya prioritas pengeluaran dan nggak perlu mengeluarkan uang kalau memang bukan kebutuhan utama kita. Anda nggak perlu minder, deh, hidup sederhana asal punya beberapa mindset berikut ini!
1. Membeli sesuatu hanya yang dibutuhkan
Tak ada yang salah dengan membeli sesuatu hanya ketika Anda
membutuhkannya. Misalnya membeli ponsel karena sudah tak berfungsi
dengan maksimal lagi. Mengejar kebaruan tak akan ada habisnya, yang ada
pendapatan Anda malah akan habis untuk hal-hal yang sebenarnya tidak
dibutuhkan.
2. Mengutamakan fungsi ketimbang gengsi
Menurut perencana keuangan Prita Ghozie, penting bagi kita untuk memilih barang yang cost efficient, artinya
dengan harga tertentu sebuah barang sudah punya manfaat maksimal sesuai
kebutuhan kita, dibanding dengan barang lain dengan tingkat harga yang
setingkat atau bahkan lebih mahal. Jadi nggak demi gengsi ya prinsip
kita beli barang.
3. Punya bujet khusus untuk kesenangan diri
Hidup hemat dan dengan gaya hidup sederhana bukan berarti kita sama
sekali nggak bersenang-senang. Kuncinya adalah tahu batasan dan punya
bujet khusus untuk gaya hidup, seperti hang out di kafe bareng teman,
atau belanja baju baru. Sesekali beli barang mahal juga boleh, asal
sudah direncanakan dan ada bujet khususnya.
4. Menabung di awal, bukan menunggu sisa
Hal yang paling sering dilewatkan anak muda yang baru mulai
berpenghasilan adalah menabung pendapatannya setelah sisa, bukan
menabung di awal sebelum memakai uang yang dihasilkannya. Ini penting
untuk memupuk mindset disiplin menabung, yang bisa membantu kita
mencapai tujuan finansial di usia muda.
5. Menunda kesenangan masa kini, untuk kemapanan masa depan
Hidup hemat dan sederhana bukan hal yang mudah dilakukan, apalagi kalau
Anda tipe anak muda yang senang bersosialisasi. FOMO dan godaan untuk
menghamburkan uang untuk kesenangan di masa sekarang akan terasa begitu
menggelitik. Meski demikian, Anda sudah bijak kok menunda kesenangan
masa sekarang untuk kemapanan di masa depan
Jadi anak muda zaman sekarang memang serba salah. Mau hemat takut dibilang miskin. Meski demikian, sebenarnya Anda nggak perlu minder kok kalau punya mindset hidup sederhana demi masa depan!
Cover: Unsplash,womantalk